Acara tahunan MAISON DE MOËT 2017 kembali digelar dengan tema MOËT EVER AFTER
Setelah perayaan yang sukses bersama dengan para selebritas tahun lalu, minuman champagne paling mewah di dunia, Moët & Chandon tahun ini kembali menggelar acara Champagne yang paling heboh dan megah di Jakarta, Maison de Moët 2017. Digelar pada hari Sabtu 14 Oktober 2017, di Ciputra Artpreneur Gallery Jakarta yang prestisuis, lebih dari 500 tamu yang diundang secara eksklusif menghadiri acara gala ini, dan terdiri dari berbagai kalangan, profesi, dan tokoh masyarakat berbaur dalam perayaan sukses dan glamur dalam acara tahunan utama. Maison de Moët 2017 mengambil tajuk Moët Ever After, dan menunjukkan dunia Moët & Chandon dalam tiga pilar: sejarah sebagai “Kelahiran”, karakter dan kepribadian sebagai “Perayaan”, dan momentum sebagai “#MoetMoment”.
Saat memasuki tempat acara, para tamu disambut oleh gerbang “Kelahiran”, yang ditunjukkan dengan sisi depan dari gedung Maison of Moët & Chandon yang bersejarah dan megah, dengan bangunan utama “The Orangerie” (yang dapat dilihat sendiri di Epernay, Pernacis), sebelum menuju kebun anggur di wilayah Champagne, berlanjut ke ruang bawah tanah di mana sebotol Moët & Chandon diciptakan, dan berakhir dengan pengalaman minum segelas champagne yang dipersembahkan secara tak terduga oleh tangan seorang pelayan dari balik rangka tersembunyi di kamar Maison Moët & Chandon.
Perjalanan berlanjut dengan memasuki ruang “Perayaan”, di mana pada layar besar diperlihatkan video sejarah dan kesohoran Moët & Chandon, diikuti tayangan video sinematik dari sebelas tuan rumah Maison de Moët 2017. Acara meriah ini disempurnakan dengan memasuki area #MoëtMoment di mana para tamu disajkan minuman Moët & Chandon diiringi hiburan yang luar biasa untuk mendapatkan pengalaman #MoëtMoment, sebuah malam tak terlupakan, penuh musik dan minuman Champagne.
Sebelas tokoh dipilih untuk menjadi host dari acara ini. Mereka adalah orang-orang yang membawa nilai kesohoran, kesuksesan dan glamur dan berasal dari kebribadian dan latar belakang berbeda. Setiap kepribadian membawa sifat berbeda dan sejalan dengan sejarah Moët & Chandon sebagai Champagne dari sukses dan glamur. Sebelas host ini adalah Emily Jaury (fashion entrepreneur), Maria Rahajeng (TV host & content creator), Rachel Nathani (entrepreneur & digital brand strategist), Nino Fernandez (actor), Andi Rianto (music director), Ted Sulisto (architect & designer), David Soong (photographer & entrepreneur), Bogdan Vlase (restauranteur), Shalvynne Chang (businesswoman), Yudha Kartohadiprodjo (Publisher), dan Ranita Angkosubroto (businesswoman). Orang-orang berbakat ini mewakili gaya hidup dan keberhasilan yang dipromosikan Moët & Chandon.
“Maison de Moët dihadirkan untuk merayakan dan menghargai keberhasilan hidup, perayaan yang juga memperlihatkan bagaimana perjalanan sebotol Moët & Chandon berawal, dari buah anggur hingga ke gelas. Kami ingin menjelaskan sejarah dan kepribadian dari awal dan mempersembahkannya dengan semangat gaya hidup Moët. Moët & Chandon selalu dihubungkan dengan gaya elegan, kesuksesan dan glamur. Dari perayaan di istana kerajaan hingga acara penyerahan penghargaan, momen spesial dalam kehidupan hingga kehidupan sehari-hari dengan orang favorit di setiap saat kehidupan”, jelas Belinda Luis, Brand Manager Moët & Chandon Indonesia. “Tiga produk utama dalam jajaran Moët et Chandon, Moët & Chandon Brut Impérial, Moët Ice Imperial, dan Moët Rosé Impérial, semuanya disajikan pada malam ini untuk memberikan pilihan rasa dalam perayaan”, tambah Belinda.
Posting komentar