Food & Beverage

Kelezatan yang Bisa Dinikmati Tiap Hari

Tokyo Belly meluncurkan menu baru dengan harga terjangkau

Tokyo Belly menyajikan pilihan menu yang beragam, mulai dari Japanese nibbles, signature sushi rolls, ramen, Japanese curry, hot stone bibimbap, Abura ramen, Japanese pasta, dan ice cream parfait with various toppings.

Pada 22 Mei 2017, Tokyo Belly meluncurkan sederetan menu terbaru dengan konsep yang juga baru. Menu baru ini didesain sedemikian rupa, agar kelezatannya bisa dinikmati setiap hari. Kini Tokyo Belly menjadi tempat yang tepat ketika konsumen mengidamkan masakan Jepang yang tidak hanya lezat, unik, tapi juga terjangkau harganya.

Berikut beberapa jenis signature menu Tokyo Belly:
- Ramen (harga mulai dari Rp. 38 ribu): sup ramen kami sangat terasa kaldunya, karena kami merebusnya selama berjam-jam dengan mie yang homemade yang dibuat fresh.
- Sushi (harga mulai dari Rp. 18 ribu): bahan-bahan sushi kami segar berkualitas dengan tampilan yang cantik secara visual.
- Curry Rice (harga mulai dari Rp. 58 ribu): Tokyo Belly menyajikan rasa otentik dari nasi kari ala Jepang.
- Japanese Pasta (harga mulai dari dari Rp. 58 ribu): pasta dengan tambahan rasa Jepang yang otentik di setiap suapannya.