Perayaan Natal di Wyndham Casablanca Jakarta
DJAKARTA.ID - Jakarta, 6 Desember 2019, WYNDHAM Casablanca Hotel sukses menggelar perayaan ealrly Christmas dengan Christmas Tree Lighting di pelataran hobi hotel. Acara ini sebagai tanda memasuki musim liburan dan sukacita Natal bersama keluarga maupun kerabat dekat. Acara ini dihadiri oleh in-house guest, teman-teman media, dan anak-anak dari Rumah Harapan untuk merayakan semangat Natal.
Acara berlangsung mulai pukul 18.00 - 7.30 dengan 60 karyawan yang turut berpartisipasi membawa lampu selama perayaan. Bahkan sang General Manager WYNDHAM Casablanca Hotel, Paolo Randone pun ikut membawa dan menyalakan lampu bersama beberapa anak-anak Rumah Harapan Indonesia. Semua tamu yang hadir menikmati acara yang melambangkan cinta dan kedamaian untuk generasi masa depan.
Berbagai kegiatan diikuti dengan makan malam khusus di Cafe One Restaurant, penampilan choir bertema Natal, dan setiap tamu juga mendapatkan Christmas Cookies serta hadiah dari Santa Clause.
"Kami senang memulai liburan dengan penuh warna di WYNDHAM Casablanca Hotel Jakarta. Kami berharap orang-orang menikmati semua kegiatan akhir tahun kami dan mengunjungi restorean bersama orang-orang terkasih dalam semangat Natal ini," ujar Paolo Randone.
Ada banyak pilihan paket liburan dan kegiatan yang dihadirkan oleh WYNDHAM Casablanca Hotel untuk menyambut musim liburan dan perayaan Natal di tahun ini. (aul)
Posting komentar