CSR Program

Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan

Fairmont Jakarta gelar buka puasa bersama 50 anak yatim

Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan, dan dalam rangka merayakan bulan suci Ramadan, Fairmont Jakarta gelar buka puasa bersama 50 anak yatim pada hari Kamis, 23 Juni 2016 di Ballroom Hotel. Kedatangan 50 anak yang berasal dari Yayasan Auladhusholihun, Yayasan Daarul Aitam dan Yayasan Daarul Amana disambut langsung oleh General Manager, Carlos Monterde, dan In-Room Dining Manager, Muhammad Iqbal/ selaku ketua dari Komunitas Muslim di Fairmont Jakarta.

Untuk berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan yang penuh berkah, kepada 50 anak yatim ini Fairmont Jakarta memberikan hadiah paket lebaran berupa tas sekolah, berbagai vairasi makanan ringan, serta santunan lebaran sebagai bagian dari tradisi saat Idul Fitri. Dua perwakilan anak diundang untuk membaca Quran dan terjemahannya. Selanjutnya, sembari menunggu adzan magrib yang dikumandangkan langsung oleh Ustadz Soleh Marbot selaku ketua musholla Fairmont Jakarta, acara utama diisi oleh khotbah dari Ustadz Ustadz Harir Rijal yang membawakan ceramah dan nasihat-nasihat agama dengan gaya yang menyenangkan untuk disimak oleh anak-anak.

Selama acara buka puasa berlangsung, anak-anak dan perwakilan yayasan disuguhi berbagai menu makanan, antara lain kurma, pastel, kolak, mie bakso, nasi bogana, sate ayam, es krim dan makanan penutup lainnya, yang disajikan langsung oleh kolega-kolega Fairmont Jakarta.

"Sebagai bagian dari Fairmont Hotels & Resorts dan individu yang bergerak di bidang properti, komitmen yang selalu kami jaga adalah mendukung terciptanya sustainable society untuk kehidupan yang lebih baik. Atas nama Fairmont Jakarta, kami sangat senang dapat berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan ini dengan anak-anak tersebut. Saya sangat berharap dengan adanya aksi kecil dari Fairmont Jakarta ini dapat membawa kebahagiaan bagi kehidupan mereka dan mereka dilimpahkan keberkahan di bulan Ramadan" ucap Carlos Monterde, General Manager Fairmont Jakarta.